Latest courses

3-tag:Courses-65px

Minggu, 22 Oktober 2023

Berbagi dan Berkolaborasi Bersama Guru Hebat SD N Ngijon 2

 Berbagi dan Berkolaborasi Bersama Guru Hebat SD N Ngijon 2




Guru merupakan sosok pembelajar sepanjang hayat. Dengan berbagi dan berkolaborasi maka pengetahuan semakin bertambah. Praktik baik berbagi dan berkolaborasi kepada bapak ibu guru hebat SD Negeri Ngijon 2 pada hari Senin, 16 Oktober 2023 setelah peserta didik selesai pembelajaran di ruang kelas 6 SD Negeri Ngijon 2. 

Sahabt Teknologi DIY 2023 Nuraemi, membagikan praktik baik dengan judul Model Pembelajaran Flipped Clasroom berbasis project berbantuan media aplikasi Lumi terintegrasi quizz dan PMM dalam pelajaran Pendidikan Pancasila. Ada 5 materi yang disampaikan kepada rekan-rekan guru SD Negeri Ngijon 2 yaitu

1. Model Pembelajaran Flipped Clasroom

2. Multimedia Pembelajaran Interaktif (MPI) dengan aplikasi Lumi

3. Project Based Learning

4. Quiziz mode kertas

5. Asesmen PMM

Model pembelajaran Flipped Clasroom adalah model pembelajaran di mana siswa sebelum belajar di kelas mempelajari materi lebih dahulu di rumah sesuai dengan tugas yang diberikan oleh guru. Manfaat :

  • memiliki waktu yang cukup untuk mempelajari materi dirumah
  • siwa mempelajari materi dalam suasanya yang lebih nyaman
  • siswa dapat mempelajari berbagai macam jenis konten pembelajaran
  • siswa dapat mengulang video pembelajaran

Multimedia Pembelajaran Interaktif adalah suatu aplikasi komputer yang berisi kombinasi teks, gambar, grafik, suara, video, animasi, simulasi secara terpadu dan sinergis untuk mencapai tujuan pembelajaran tertentu dimana pengguna dapat mengontrol dan berinteraksi secara dinamis. MPI yang dikembangkan dengan aplikasi Lumi berupa interaktif book. Lumi adalah aplikasi desktop yang memungkinkan untuk membuat, mengedit, melihat, dan berbagi konten interaktif dengan berbagai jenis konten .
MPI yang berjudul Aku Cinta Pancasila dibuat dengan aplikasi Lumi untuk mata pelajaran pendidikan pancasila kelas 1 SD. MPI Aku Cinta Pancasila berupa interktif book yang didalamnya terdapat uraian materi, video pembelajaran, video lagu garuda pancasila, video interaktif, asesmen dan progres selama pembelajaran menggunakan MPI. 



Project based learning adalah model pembelajaran yang menggunakan proyek/kegiatan sebagai media. Peserta didik melakukan eksplorasi, penilaian dan informasi untuk menghasilkan berbagai bentuk hasil belajar. Langkah-langkah PBL dalam mata Pelajaran Pendidikan Pancasila : memberikan gambar perilaku sesuai sila pancasila siswa mengidentifikasi perilaku sesuai sila pancasila siswa mengelompokkan perilaku sesuai sila pancasila membuat buku saku untuk mengelompokkan sesuai sila pancasila hasil projeknya buku saku perilaku sila pancasila.

Quiziz mode kertas kuis interaktif yang dapat dilakukan secara Offline menggunakan lembar kertas yang bergambar QR Code (Q-Cards).



Asesmen PMM


Dafar Hadir berbagi dan berkolabirasi pada rekan guru SD Negeri Ngijon 2




Sekian ya yang Bu Emi sampaikan, Kita berjumpa lagi di liputan berikutnya. Sampai jumpa sahabat

#PusdatinKemendikbudristek#BLPTKemendikbudristek#pembaTIK #pembaTIK2023#pembatiklevel4

#merdekabelajar#platformmerdekamengajar#sahabatteknologikemendikbudristek#



0 komentar:

Posting Komentar